-->

Iklan Di Bawah Header

9 Rekomendasi Pantai Di Pulau Bali

Pulau bali merupakan pulau di Indonesia yang berada dalam gugusan Kepulauan Nusa Tenggara. Mayoritas penduduk di bali adalah pemeluk agama Hindu. Bali merupakan tujuan utama para wisatawan asing yang ingin berkunjung di Indonesia. Bali juga di kenal dengan julukan Pulau Dewata dan Pulau Seribu Pura. Nah di halaman ini kami akan mengulas rekomendasi wisata pantai yang menakjubkan untuk anda kunjungi. Oke langsung aja kita simak ulasan kami tentang rekomendasi wisata pantai yang ada di pulau Bali.

1.     Pantai Nusa Dua Bali


Nusa dua bali merupakan wisata populer di kalangan wisatawan asing dan lokal. Yang menjadikan pantai ini populer yaitu pemandangan dari pantai ini sangat indah dan bersih. Pantai ini kami katakan pantai terbersih yang ada di pulau bali serta pasir putihnya yang indah dan air lautnya yang tenang. Maka tak heran jika tempat ini selalu ramai dari wisatawan. Lokasi pantai ini berada di Nusa Dua, Benoa, Kuta Selatan, Badung, Bali.

2.     Pantai Sanur Bali


Pantai sanur merupakan pantai yang sangat populer yang ada di pulau Bali. Banyak wisatawan yang datang setiap harinya, maka tak heran jika suasana pantai ini sangat ramai. Daya tarik dari pantai ini yaitu dengan pantai yang bersih yang membuat para wisatawan ingin berlama-lama berada di pantai ini. Pantai ini memiiki ombak laut yang tenang sehingga cocok bagi anda yang ingin berlibur bersama keluarga dan ingin memmbawa anak anda untuk bermain di pantai dan berenang karena arus laut sangat tenang, tapi ingat keselamatan tetep di nomorsatukan. Pantai ini berlokasi di Jalan Danau Buyan, Sanur, Denpasar, Bali.

3.     Pantai Dreamland Bali


Pantai ini merupakan pantai yangng sangat terkenal karena pantai ini memiliki pasir yang halus. Cocok bagi anda yang menyukai olahraga surfing, pasalnya pantai ini memiliki ombak yang kuat dan besar. Disini anda bisa duduk santai sambil melihat pemandangan yang indah dan anda juga bisa menikmati keindahan saat matahari terbenam. Lokasi pantai ini berada di selatan pulau bali tepatnya di Pecatu, Kabupaten Badung, Bali.

4.     Pantai Tanjung Benoa


Pantai ini merupakan pantai yang banyak di datangi oleh pengunjung mulai dari wisatawan asing dan wisatawan lokal. Pantai ini memiliki pasir putih yang indah dan air laut yang tenang. Dipantai ini juga ada penyedia aktivitas olahraga seperti, parasailing, snorkling, seawalker, dan masih banyak lagi, peralatan olahraga itu bisa anda sewa untuk menikmati pantai ini. pantai ini berlokasi di bali selatan dan sangat dekat dengan Nusa Dua, pantai tanjung benoa beralamatkan di Kelurahan Tanjung Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabpuaten Badung, Bali.

5.     Pantai Jimbaran


Pantai jimbaran ini adalah pantai terkenal yang ada di pulau bali. Daya tarik dari pantai ini adalah pantai pasir putih yang unik sehingga tak heran jika pantai ini tak sepi dari pengunjung. Keunikan yang saya maksud yaitu pada café yang ada di tepi pantai jimbaran ini. pantai ini berlokasi di Jalan Raya Uluwatu, Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali.

6.     Pantai Lovina


Pantai lovina ini merupakan obyek wisata yang berada di pesisir pulau bali bagian utara. Pantai ini memiliki pasir putih yang hitam dengan suasana yang masih sangat alami. Yang menjadi daya tarik pantai ini yaitu anda bisa melihat lumba-lumba  di tengah laut. Nah ketika anda ingin melihat lumba-lumba tersebut anda harus ketengah laut dengan menggunakan perahu nelayan, biasanya lumba-lumba ini muncul ketika sebelum matahari terbit. Pantai ini berlokasi di Desa Kalibukbuk, Kaliasem, Buleleng, Bali.

7.     Pantai Kuta


Pantai kuta ini merupakan pantai yang populer, banyak wisatawan asing maupun loka yang berkunjung di tempat ini. Pantai ini juga merupakan wisata pantai andalan pulau bali. Bentangan pantai ini memiliki garis sejauh 5 km dan dikatakan garis pantai terbaik yang ada di pulau bali. Pantai ini sangatlah indah dan anda juga bisa menikmati sunset di pantai ini. keindahan pantai ini yang menjadikan daya tarik wisatawan dan sering juga di jadikan tempat syuting serial film anak Indonesia. Pantai ini berlokasi di Kuta, Kabupaten badung, Bali.

8.     Pantai Pandawa


Pantai pandawa merupakan pantai yang terletak di Kuta Selatan. Pantai ini sering di sebut dengan pantai rahasia, pasalnya pantai ini terletak di balik perbukitan. Pantai ini sangatlah indah yang wajib anda kunjungi. Disini anda akan disuguhkan dengan pasir putih yang bersih dan ombak yang tenang serta bebas dari polusi. Pantai ini berlokasi di Kutuh, Kabupaten Badung, Bali.

9.     Pantai Padang-Padang Bali


Wisata pantai ini merupakan wisata populer yang ada di pulau bali, banyak wisatawan asing dan lokal yang berkunjung di pantai ini. yang menjadikan daya tarik pantai ini yaitu dengan latar belakang perbukitan dan batu karang yang terjal yang merupakan ciri khas pantai padang padang ini. pantai ini berlokasi di Pecatu, Kabupaten Badung, Bali.
Nah itulah rekomendasi wisata pantai yang ada di pulau bali, semoga liburan anda menyenangkan. Selamat Berlibur ya guys ….

0 Response to "9 Rekomendasi Pantai Di Pulau Bali"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel